Senin, 09 April 2012

RENUNGAN Benar Atau Salah


Renungan....
Seorang anak lahir setelah 11 tahun pernikahan. Mereka adalah pasangan yang saling mencintai dan anak itu adalah buah hati mereka. Saat anak tersebut berumur 2 thn, suatu pagi si ayah melihat sebotol obat yang terbuka. Dia terlambat untuk ke kantor maka dia meminta istrinya untuk menutupnya dan menyimpannya dilemari. Istrinya, karena kesibukannya didapur, sama sekali lupa hal tersebut. Anak itu melihat botol itu dan dengan riang memainkannya. Karena tertarik dengan warna obat tersebut, lalu memakannya semua. Obat tersebut obat keras yang bahkan untuk orang dewasa pun hanya dalam dosis kecil saja. Si istri segera membawa si anak ke rumah sakit. Tapi si anak tidak tertolong. Si istri ngeri membayangkan bagaimana dia harus menghadapi suaminya. Ketika si suami datang ke Rumah Sakit dan melihat anaknya telah meninggal, dia melihat kepada istrinya dan mengucapkan 3 kata.

 PERTANYAAN :
1. Apa 3 kata itu?
2. Apa makna cerita ini?

 JAWABAN :      
Sang Suami hanya mengatakan "SAYA BERSAMAMU SAYANG".
Reaksi suami yang sangat tidak disangka-sangka adalah sikap yg proaktif. Si anak sudah meninggal, tidak bisa dihidupkan kembali. Tidak ada gunanya mencari-cari kesalahan pada sang istri. Lagipula seandainya dia menyempatkan menutup dan menyimpan botol tersebut maka hal ini tidak akan terjadi. Tidak ada yg perlu disalahkan. Si istri juga kehilangan anak semata wayangnya. Apa yg si istri perlukan saat ini adalah penghiburan dari sang suami & itulah yg diberikan suaminya sekarang. Jika semua orang dapat melihat hidup dengan cara pandang seperti ini maka akan terdapat jauh lebih sedikit permasalahan di dunia ini.
"Perjalanan ribuan mil dimulai dengan satu langkah kecil".
Buang rasa iri hati, cemburu, dendam, egois dan ketakutanmu. Kamu akan menemukan bahwa sesungguhnya banyak hal tidak sesulit yang kau bayangkan.

MORAL CERITA:
Cerita ini layak untuk dibaca. Kadang kita membuang waktu hanya untuk mencari kesalahan orang lain atau siapa yang salah dalam sebuah hubunga atau dalam pekerjaan atau dengan orang yang kita kenal. Hal ini akan membuat kita kehilangan kehangatan dalam hubungan antar manusia.

Semoga bermanfaat..
_______________________________________________________
Musings ....A child born after 11 years of marriage. They are the couple who love each other and the child is their favorite child. When the child is 2 years old, one morning the father saw an open bottle of medicine. He was late for office so he asked his wife to shut it down and store cupboard. His wife, because of busy kitchen, totally forgot it. The boy saw the bottle and play happily. Being attracted to the color of the drug, and then eat it all. The drug is a drug that is even hard for even adults only in small doses only. The wife immediately took the child to the hospital. But the child is beyond help. The wife shudder to think how she must face her husband. When the husband came to the hospital and saw her son had died, he saw his wife and say three words.



 
QUESTION:1. What 3 words?2. What is the meaning of this story?


 ANSWER:The husband just said "I WILL BE WITH YOU HONEY".Husband's reaction to a very unexpected manner which is proactive. The child was dead, could not be revived. There is no point in finding fault in his wife. After all if he took time to close and save the bottle so it will not happen. No one to blame. The wife also lost a child only child. What did the wife need now is the consolation of her husband and that's given her husband now. If everyone can look at life with a view like this, there will be far fewer problems in this world."The journey of a thousand miles begins with one small step".Exhaust envy, jealousy, revenge, selfishness and fears. You will find that in fact many things are not as difficult as you imagine.

MORAL STORY:This story is worth reading. Sometimes we waste time just to find fault with others or who is wrong in a relationship or at work or with people we know. This will make us lose the warmth in human relationships.May be useful

Tidak ada komentar: